Harga Hosting Dracoola.com
Jika Anda mengunjungi web mereka di dracoola.com, maka Anda akan menemukan sebuah website yang gelap gulita sesuai tema 'drakula'. Sebenarnya Dracoola tidak hanya menyediakan web hosting, tetapi juga web proxy (dracoola.org), dan desain web. Namun kali ini kita hanya akan membahas review harga hosting dan fitur lengkapnya.Namun jangan terkecoh tampilan ya. Layanan mereka sangat memuaskan kok dan harganya itu lho, cuma perlu Rp 195.000/tahun. Kita sudah dapat paket hosting 200 MB seharga 100 ribu dan domain .com seharga 90 ribu. Murah kan? Apalagi dengan promo hosting Bulan Juli (Ramadhan) ini yang diskon hostingnya sampai 20%.
Paket hosting 200 MB tersebut saya kira sudah cukup jika hanya untuk blogging personal. Karena konten teks tidak makan banyak ruang, paling gambar dan file-file unduhan yang akan makan ruang hosting. Jika kita mau 'telaten' menggunakan gambar dengan ukuran file kecil dan meng-hosting file-file unduhan di file hosting gratis, maka problem solved! Bandwidth yang 20GB perbulan juga lebih dari cukup untuk blog-blog personal.
Paket hosting murah ini saya rekomendasikan berdasarkan pengalaman teman saya yang telah menggunakan jasa hosting di Dracoola dari 2010. Testimoni pengalaman menggunakan hosting di Dracoola dia kira-kira seperti ini:
- Harga termurah dengan bandwidth bulanan yang besar.
- Domain bukan yang termurah, tapi pelayanan dan segala jenis setting gratis oleh admin.
- Customer service selalu ready 24 jam.
- Fitur lengkap, ada autoinstaller seperti fantastico dan support semua bahasa pemrograman.
- Fitur litespeed sebagai pengganti free-apache yang tidak dimiliki penyedia hosting lain, sehingga web diakses jauh lebih cepat.
Fitur Lengkap Paket Hosting
Berikut saya share fitur hosting Dracoola yang (saya kira) tidak ada di webhosting lain.- Semua paket hosting bisa dibayar bulanan, hemat sesuai kantong pengguna.
- Ada CPANEL live demo untuk yang masih ragu menggunakan real hosting.
- Secured by RapidSSL untuk keamanan pengguna.
- Support customer service 24 jam yang siap membantu kesulitan Anda dengan ramah dan sopan.
- Support semua bahasa pemrograman dan unlimited subdomain dan parked domain, yang tidak ada di paket hosting lain dengan harga setara.
- Fitur litespeed sebagai pengganti free-apache membuat akses situs Anda jauh lebih cepat meskipun diakses oleh pengunjung dari luar negeri.
Kalau Anda masih ragu untuk menggunakan jasa hosting murah terbaik Indonesia miliki Dracoola, tenang, Anda bisa gunakan dahulu fitur live demo mereka. Dengan begitu Anda tidak membeli kucing dalam karung. Jika Anda sudah yakin dengan review hosting murah di atas atau ingin mengecek sendiri paket hostingnya, silakan langsung kunjungi Dracoola Multimedia.
Posting Komentar